Cara Cetak Foto Ukuran 2x3, 3x4, 4x6 di Microsoft Word
On
11:00 AM
Pada postingan kali ini kita akan membahas tentang bagaimana cara mencetak atau print foto ukuran 2x3, 3x4, dan 4x6 pada Microsoft Word. Yuk kita mulai!
(Ketuk pada gambar untuk memperbesar/memperjelas)
#1. Siapkan foto yang akan di-edit.
#2. Lalu insert Shape dan pilih yang berbenyuk kotak.
#3. Aplikasikan ke lembar kerja dengan sembarang ukuran.
#4. Lalu klik kanan pada Shape, pilih 'More Layout Options'
#5. Setelah tampil Layout, karena yang pertama kita kerjakan adalah foto ukuran 2x3 maka setting ukuran pada Height: 3 cm, dan Width: 2 cm. Pastikan kolom 'Lock aspect ratio' tidak tercentang.
#6. Sekarang kita akan memasukkan foto pada Shape. Klik kanan lagi pada Shape yang sudah disetting ukurannya, lalu pilih Format Shape.
#7. Pada Pop Up Format Picture, pilih 'Fill -> Picture or texture fill -> File -> Pilih foto yang akan di-insert'.
#8. Setelah foto ter-insert pada Shape, sesuaikan foto agar proporsional. Caranya pilih tab 'Format -> Tab Crop -> Fit'.
# 9. Lalu tarik simbol bulat pada sudut foto sambil menekan tombol 'Shift' pada keyboard untuk menyesuaikan besar/kecil atau posisi foto agar presisi dan proporsional.
Lakukan langkah-langkah yang sama untuk membuat foto ukuran 3x4 dan 4x6.
0 Comments:
Posting Komentar