SCRIBD adalah website yang didalamnya berisikan berbagai macam file dan data yang memungkinkan kita untuk dapat saling bertukar atau bertransaksi file dan data, oleh karena itu SCRIBD bisa dikatakan sebagai Perpustakaan Virtual yang lengkap. Saya sendiri sudah cukup lama menggunakan SCRIBD, dan saya merasa terbantu dan merasa dimudahkan dalam mencari sumber bacaan, bahkan mendukung pekerjaan dan mencari sumber untuk tulisan-tulisan saya.
Namun, disini saya tidak akan panjang lebar membahas tentang apa itu SCRIBD, saya hanya akan membahas bagaimana cara mengunduh atau download file dari SCRIBD tanpa harus membayar. Sebenarnya banyak layanan web yang menyediakan jasa unduh file SCRIBD tanpa harus mendaftar atau membuat akun terlebih dahulu, silakan cari sendiri jika ingin menggunakan cara itu, namun saya tidak akan menyarankan cara tersebut, karena pihak SCRIBD sendiri menyediakan cara yang lebih fair, yaitu konsep barter file, dimana kita harus mengunggah atau upload file karya kita untuk dapat mengunduh file yang kita perlukan. Cukup adil, bukan?
Baiklah, kita langsung saja! Saya ibaratkan anda akan mengunduh file dari Blog ini. Disini saya akan menjelaskan dua metode login, yaitu 'Masuk dengan Facebook' dan 'Daftar dengan Email'.
PERTAMA 'Masuk dengan Facebook'
(Klik pada gambar untuk memperjelas gambar)
(Klik pada gambar untuk memperjelas gambar)
1. Klik link judul file SCRIBD yang akan anda unduh dari Blog ini.
2. (Perhatikan Tanda Panah Merah pada gambar) Setelah halaman SCRIBD terbuka, klik 'MASUK' lalu pilih 'MASUK DENGAN FACEBOOK'
3. Ketik Username dan Password Facebook anda, lalu klik 'Login'
4. Karena metode yang digunakan adalah 'Bertukar/ Barter File' maka anda harus menyiapkan file untuk diunggah, atau jika belum punya file, silakan buat terlebih dahulu sebuah file, seperti contoh di bawah. Tema tulisan bersifat bebas, dan tulisan tidak boleh sudah tersedia di SCRIBD, karena jika sudah tersedia maka file yang anda unggah akan ditolak. Oleh karenanya silakan membuat file dengan tulisan yang sudah diedit, usahakan file yang anda unggah bermanfaat.
5. Jika file anda sudah siap, silakan klik 'UNGGAH' (Perhatikan lingkaran merah pada gambar)
6. Silakan klik 'Pilih Dokumen yang Akan Diunggah'
7. Pilih file unggahan yang telah anda siapkan, lalu tekan 'Open'
8. Dalam tahap ini, file akan diperiksa oleh sistem SCRIBD, jika file anda tidak mengandung unsur plagiat, maka file akan dapat diunggah. Untuk kolom deskripsi, silakan isi sendiri atau bisa juga disamakan dengan judul.
9. Dalam tahap ini, jika halaman web membawa anda ke beranda SCRIBD, silakan kembali ke tahap nomor 1 atau kembali ke sematan link di Blog ini, agar masuk ke halaman berikut. Lalu klik 'UNDUH'.
10. Silakan pilih format file yang anda perlukan, lalu klik 'UNDUH', dan file pun berhasil diunduh. (Perharikan ti buah panah merah pada gambar)
KEDUA 'Daftar dengan Email'
(Klik pada gambar untuk memperjelas gambar)
1. Klik link judul file SCRIBD yang akan anda unduh dari Blog ini.
2. (Perhatikan Tanda Panah Merah pada gambar) Setelah halaman SCRIBD terbuka, klik 'MASUK' lalu pilih 'DAFTAR' di bagian bawah, lalu klik 'DAFTAR DENGAN EMAIL'
3. Ketik Nama, alamat Email dan Password anda, setelah selesai, klik 'DAFTAR'
4. Jika setelah mendaftar, halaman web membawa anda kesini, maka kembali ke tahap 1 atau buka kembali link judul file SCRIBD pada blog ini.
5. Jika file anda sudah siap, silakan klik 'UNGGAH' (Perhatikan lingkaran merah pada gambar)
6. Karena metode yang digunakan adalah 'Bertukar/ Barter File' maka anda harus menyiapkan file untuk diunggah, atau jika belum punya file, silakan buat terlebih dahulu sebuah file, seperti contoh di bawah. Tema tulisan bersifat bebas, dan tulisan tidak boleh sudah tersedia di SCRIBD, karena jika sudah tersedia maka file yang anda unggah akan ditolak. Oleh karenanya silakan membuat file dengan tulisan yang sudah diedit, usahakan file yang anda unggah bermanfaat.
6. Silakan klik 'Pilih Dokumen yang Akan Diunggah'
7. Pilih file unggahan yang telah anda siapkan, lalu tekan 'Open'
8. Dalam tahap ini, file akan diperiksa oleh sistem SCRIBD, jika file anda tidak mengandung unsur plagiat, maka file akan dapat diunggah. Untuk kolom deskripsi, silakan isi sendiri atau bisa juga disamakan dengan judul.
9. Dalam tahap ini, jika halaman web membawa anda ke beranda SCRIBD, silakan kembali ke tahap nomor 1 atau kembali ke sematan link di Blog ini, agar masuk ke halaman berikut. Lalu klik 'UNDUH'.
10. Silakan pilih format file yang anda perlukan, lalu klik 'UNDUH', dan file pun berhasil diunduh. (Perharikan ti buah panah merah pada gambar)
0 Comments:
Posting Komentar